Sumaterapost.co, Langsa – Rasa solidaritas para para wartawan baik cetak maupun online di Kota Langsa kurang peduli kepada rekannya sendiri yang sedang sakit dan di rawat di Rumah Sakit Umum (RSU) Langsa sudah satu Minggu ini.
Abu Bakar, Wartawan yang bekerja pada media online Riau kontras.com yang juga kepala perwakilan Aceh tersebut saat ini sedang terbaring di RSU Langsa di ruang mata uroe kamar nomor 4.
Wartawan sumatera post.co Langsa, Kamis, 19 Agustus 2021 siang tadi berkunjung ke rumah sakit menjenguknya, Abu Bakar, juga Ketua IWO Aceh dan juga pernah menjadi ketua LAKI dan YARA, kini tidak berdaya sedang melawan penyakit yang di deritanya, ditemani istrinya yang setia menjaga selama dalam perawatan di rumah sakit. Istrinya kepada sumatera post.co, mengatakan, Abu sudah satu Minggu di rawat disini, belum ada satu orang kawan-kawan datang untuk menjenguknya, baru Abang saja yang datang,sebutnya.(Mustafa)




