Sumaterapost.co | Aceh – Sejumlah Tokoh Agama dan tokoh Masyarakat Peureulak, usai shalat tarawih secara bersama-sama menjamu. Tim safari Ramadhan Pemerintah Aceh dan Kabupaten Aceh Timur, jamuan minum bersama di laksanakan di Cafe Salim Kupi, jalan Medan, Sabtu (09/4/2022).
Tim safari ramadhan dari Provinsi Aceh di dampingi tim Safari Ramadhan Kabupaten Aceh Timur, bersama tokoh Kecamatan Peureulakz terlihat akrap saling berbincang-bincang meceritakan pengalaman masing-masing bersamaan, pada bulan Suci Ramadhan 1443 H.
Tim Safari Ramadhan Pemerintah Aceh di Kecamatan peureulak, malam ke tujuh Ramadhan dipimpin oleh Sekretaris Badan Penaggulangan Bencana Aceh (BPBA) Aceh, Muhammad Syahril dan penceramah Prof. H.Gunawan Adnan, UIN Aceh tujuh peserta safari.
Untuk tim Safari Ramadhan dari Kabupaten Aceh Timur turut hadir Kepala BPBD Aceh Timur, Ashadi beserta stafnya.
Muhammad Syahril pada kesempatan ini juga menyampaikan, Tim Safari Ramadhan kali ini, selain melaksanakan ceramah agama sebagai penguatan iman dan takwa seiman se-agama.
“Juga kami melaksanakan penanaman pohon di halaman mesjid besar Peureulak sebagai bentuk program penghijauan sejalan dengan program Pemerintah Aceh yakni program Bereh,” Kata M. Syahril.
Ashadi, Selaku tim Safari Ramadhan Aceh Timur, yang turut mendampingi tim Safari Pemerintah Aceh merasa cukup berkesan karena turut juga didampingi para tokoh-tokoh Peureulak dalam giat safari tahun ini.
“Termasuk melaksanakan penanaman pohon penghijauan melaksanakan program Bereh Pemerintah Aceh,” Kata Ashadi.
(TB)




