Sumaterapost.co | Tanah Karo – Mitchon Purba kembali terpilih sebagai Ketua Karang Taruna Kabupaten Karo periode 2022-2027 secara Aklamasi di Temu Karya Karang Taruna (TKKT).
Usai melaksanakan proses pemilihan Ketua Karang Taruna terpilih Mitchon Purba, Didampingi Sekretaris Panitia Pelaksana TKKT 2022, dan Jhon Karya Sukatendel, saat dikonfirmasi kru Sumaterapost.co dan sejumlah awak media di seputar Tugu Bambu Runcing jalan Veteran, Kelurahan Gung Letto, Kecamatan Kaban jahe, Rabu, (15/06) pukul 19.30 WIB Menerangkan rangkain agenda TKKT Kabupaten Karo sesuai dengan Rancangan Peraturan Tata Tertib TKKT Kabupaten Karo Tahun 2022.
Dikatakannya. “Sesuai dengan Tatib yang diserahkan dari Streering Commite (SC) sebagai Panitia Pengarah peserta dari Provinsi kepada Organizing Committtee (OC) Panitia pelaksana, Tatib tersebut adalah acuan pimpinan sidang melaksanakan Pleno demi pleno,”.
“Usai melaksanakan TKKT tahapan demi tahapan, dilanjutkan dengan Pencalonan Kandidat Ketua, yang tertuang dalam Bab X tata cara pemilihan ketua pada pasal 25, yang mana poin demi poin aturan tersebut adalah satu kesatuan, bunyi tahap pemilihan angka 1 point D dan e Bakal calon ketua dapat mengikuti setiap tahap pemilihan berikutnya apabila mendapatkan dukungan minimal 7 (tujuh suara), dipertegas di poin berikutnya, Apabila salah seorang bakal calon ketua didukung setengah dan atau hanya seorang bakal calon yang didukung tujuh suara, maka ia ditetapkan sebagai Ketua karang taruna masa bakti 2022-2027,” tegasnya.
Ditambahkannya lagi, Sebagai salah satu calon kandidat ketua dirinya meraih dukungan tujuh suara, Premi Sembiring 1 suara, Raja Urung Mahesa Tarigan 5 suara, 5 suara batal, dan satu suara abstain.
“Suara abstain tersebut adalah hak suara dari Provinsi dimana, untuk pemilihan diseluruh kabupaten kota di Provinsi Sumatera Utara memilih sikap abstain, dari rangkain rancangan peraturan tatib TKKT Karang Taruna Kabupaten Karo tahun 2022 tersebut, tidak dilaksanakan pemilihan secara otomatis peraih suara dukungan terbanyak terpilih sebagai ketua,”ujarnya.
Adapun diharapkan dirinya dengan kembali dipercayakan mengkomandoi Karang taruna masa bakti 2022-2027, Karang Taruna di Bumi Turang bersatu padu memberikan karya yang positif berperan serta mewujudkan Tanah Karo lebih baik lagi.
“Agenda jangka pendek akan menyusun kepengurusan beserta tim prematur, agar secepatnya Karang Taruna bekerja Optimal positif dan kreatif, saya imbau bagi kader-kader agar membentuk pondasi yang kokoh tanpa mengkotak-kotakan kader, menjunjung tinggi nilai sportivitas dan menekan semboyan Karo Pijer Podi, Gotong royong sepengodak sepengole, membawa Karang Taruna lebih baik dari sini demi Tanah Karo Simalem,” tutupnya. /(Mawar Ginting)




