Sumaterapost.co | Medan – Ketua Harian DPP Asosiasi Kelompok Usaha Rakyat Indonesia (Akurindo) Yunita Rebeka Marbun menyatakan Akurindo yang didirikan 2017 sudah bekerjasama dengan Kementerian Koperasi & UMKM yang semata -mata membangun UMKM.
“Soalnya UMKM sangat banyak menyerap tenaga kerja yang kini mencapai 117 juta. Itu sebabnya Akurindo sudah berkolaborasi dengan pemerintah,” kata Yunita dalam pengarahannya pada Musyawarah Wilayah II Akurindo DPW Sumut di Hotel Hermes Medan, Sabtu, (16/7/2022).
Dalam kesempatan itu Ketua Harian DPP Akurindo Yunita Rebeka Marbun melantik Pengurus DPW Akurindo Sumatera Utara ditandai dengan penyerahan Petaka kepada Ketua DPW Akurindo Sumut, Anjuando F Naibaho,MBA.
Dalam kegiatan bertema Peran Strategis Perempuan Dalam Pengembangan UMKM sebagai Kekuatan Ekonomi Nasional, Yunita menyatakan UMKM memiiiki daya tahan yang cukup kuat. Akurindo juga sangat memperhatikan kaum perempuan. Bayangkan sebanyak 55 persen usaha mikro dijalankan oleh kaum perempuan.
“Bukan hanya itu Akurindo juga membantu pemasaran produk UMKM of line dan online Bahkan kita sudah menyeleggarakan beberapa pemeran produk UMKM di tingkat nasional dan internasional. Seperti di Jepang, , Paris Perancis. Dalam waktu dekat kita akan ikut pameran di Bali,” ujar Yunita.
Akurindo lanjut dia sudah ada di 20 provinsi di Indonesia. Ke depan akan terus dikembangkan. Sebab dengan kondisi ekonomi global saat ini tidak semakin mudah akbat penuh tantangaan.
“Kami sangat berharap kerja sama yang baik antar para pengurus DPW Akurindo Sumut untuk lebih fokus dalam merealisasikan program kerjanya. Saya sangat berbangga hati melihat semangat pengurusnya yang luar biasa. Saya juga mengapresiasi kepada teman teman,” tandas Yunita.
Ketua Harian DPP Akurindo ini mengakui akses permodalan tidak terlalu sulit untuk diproses. Namun yang penting legalitas usaha yang riil. Kendala dari usaha kecil ada yang slip dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK).
“Namun kita harus menggelar pelatihan pelatihan bagi UMKM. Kita berharap DPW Akurindo Sumut dapat mendorong lebih cepat usaha kecil. Saya yakin Akurindo Sumut meningkatkan sinergitas dengan program kerjanya untuk membantu UMKM kita,” harap Yunita Rebeka Marbun
Pembina DPW Akurindo Sumut, Dr Badikenita Sitepu mengucakan selamat kepada pengurus DPW Sumut di bawah pimpinan Anjuando atau Iwan yang merupakan Top Seller CNI 1997.
Dia mengakui situasi ekonomi dunia saat tidak menentu ditambah lagi dengan masih berkecamuknya perang Rusia-Ukraina. Diharapkan perang kedua negara tersebut segera berakhir sehingga tidak terus berdampak terhadap perekonomian di negara lain termasuk Indonesia.
Tercatat 70 persen perekonomian nasional didorong UMKM. Justru itu kita juga selain medukung terbentuknya Akurindo di Kabupaten/Kota, DPW Akurindo juga diminta lebih fokus membina UMKM dengan berbagai sektor usaha termasuk pelatihan.
“Konsern kita adalah membangun ekonomi kerakyatan. Yang menjadi catatan kita BBM dan Gas sekarang naik. Pemerintah akan mengurangi subsidi. Ini apa yang bisa kita lakukan untuk menopang UMKM. Kita harus mengadakan pelatihan pelatihan sekaligus berkoordinasi dengan baik sehingga apa yang kita melakukan bermanfaat masyarakat,” pungkas Sitepu.
Ketua DPW Akurindo Sumut Anjuando F Naibaho,MBA menyampaikan terima kasih atas kepercayaan dan support dari DPP untuk menjalankan roda asosiasi bisnis ini.
“Saya yakin dan percaya atas kerja sama semua unsur pengurus dapat memajukan UMKM,” katanya seraya berharap semua teman teman mau berjuang untuk memajukan usaha nya di bawah payung Akurindo. Akurindo ! Jaya Jaya.(Bachtiar Adamy)




