Sumaterapost.co | Aceh Timur – Dalam rangka turut menyemarakan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia ( HUR – RI) ke 77 tahun 2022, Kolam Pemancingan Omiis Kecamatan Ranto Selamat Aceh Timur akan menyelenggarakan lomba memancing yang di rencanakan pelaksanaanya pada tanggal 28 Agustus 2022.
Selain piala, pihak panitia juga menyediakan dana pembinaan bagi yang memperoleh juara I, II dan III.
” Kami sediakan hadiah bagi para pemenang ada piala dan ada dana pembinaan “, Kata Ismail Abda, Ketua Panitia lomba Selasa, ( 23 Agustus 2022 ) di lokasi Kolam Pancing Omiis.
“Kolam pancing Omiis baru saja di bentuk, baru hitungan bulan, namun Alhamdulilah ikan – ikan yang tersedia di kolam sudah bisa di pancing, maka oleh karenanya kami selaku pemilik mengambil momen bertepatan dengan semarak HUT – RI ke 77 tahun 2022 kami selenggarakan lomba memancing ,” Katanya.
“Kami berharap kepada masyarakat secara person atau kelembagaan di persilahkan mendaftar sesuai brosur yang telah kami sebarkan, tentunya bagi para penggemar mancing ,” harapnya.
Menurut Ismail Abda, yang juga Pegiat Media ini menjelaskan, lomba memancing yang dilaksanakan adalah yang pertama di wilayah Aceh Timur, karena sepengetahuannya, kolam pemancingan di Aceh Timur baru ada di Kolam Omiis Ranto Selamat.
“Bagi para peserta lomba mancing, pihak panitia juga menyesidiakan makan siang, dan peesiapan lokasi sudah cukup matang dan tidak mengecewakan, tergantung dari teknik dan kemampuan anda yang dapat membuahkan hasil sebagai champion di lomba ini ,” Terang Ismail Abda.
( TB )




