Sumaterapost.co | Ogan Ilir – Cakades Tebing Gerinting Selatan nomor urut 2, Makmun didampingi kuasa hukumnya Advokat Dirwansyah datang memenuhi undangan Kapolres Ogan Ilir, tepatnya di ruangan Sipropam Polres Ogan Ilir, Selasa, (11/10).
Kedatangan Makmun dan Cek Dewo sapaan akrab kuasa hukumnya tersebut seraya memboyong 2 (dua) orang saksi guna memberikan klarifikasi terhadap laporan dugaan ketidaknetralan oknum Provos Polsek Indralaya Aipda Heri Yanto (HR) yang dilayangkannya pada tanggal 4 Oktober 2022, beberapa waktu lalu.
Senada disampaikan Advokat Dirwansyah kepada media ini seusai mendampingi kliennya. Cek Dewo mengatakan bahwa kedatangan mereka ke Polres Ogan Ilir ini tidak lain untuk memenuhi undangan Kapolres OI Andi Baso Rahman dalam rangka memberikan klarifikasi atas laporannya.
Menurutnya, kedatangan ia dan kliennya kali ini dibarengi dengan sejumlah saksi yang akan membantu pembelaan bagi Cakades Makmun.
“Hari ini kami tim pelapor dan seluruh saksi-saksi telah datang untuk memenuhi panggilan dari Polres OI di ruangan Paminal (Pengamanan Internal) atas laporan kami beberapa hari yang lalu. Dan Alhamdulillah, semuanya berjalan dengan baik,”kata Advokat Dirwansyah.
Di kesempatan itu, Cek Dewo kembali menyampaikan rasa terimakasihnya kepada pihak kepolisian, dalam hal ini Polres Ogan Ilir. Dikatakannya lagi, ia sangat mengapresiasi Kapolres Ogan Ilir beserta jajarannya, yang sejauh ini telah menindaklanjuti laporan kami secara cepat tanggap dan sangat netral.
“Sekali lagi terimakasih atas tindaklanjutnya dari pihak Polres. Semoga Kapolres Ogan Ilir dan jajarannya diberikan kesehatan dan kekuatan dalam menjalani tugas pengamanan saat Pilkades serentak pada tanggal 15 Oktober 2022 nanti, sehingga berjalan lancar, aman dan kondusif”, ujarnya penuh harap.
Terpisah, Kapolres Ogan Ilir AKBP Andi Baso, S.H.,S.I.K.,MSi, turut mengimbau kepada seluruh personilnya agar kiranya pelaksanaan kegitan Pemilihan Kepala Desa harus tetap bersikap netral demi terciptanya Pilkades yang damai.
“Selalu bahkan seringkali saya imbau kepada seluruh personil untuk senantiasa menunjukkan sikap netralitas. Meskipun terkadang ada saja keluarga dan kerabat dekatnya maupun keluarga jauh yang ikut dalam pencalonan kades, tetap tidak diperbolehkan untuk mendukung melainkan harus bersikap netral. Itu yang kerap saya sampaikan. Polres Ogan Ilir siap wujudkan netralitas dalam Pilkades serentak tahun 2022 ini,” kata Andi Baso Rahman.
(Laporan Jurnalis FC Ogan Ilir-Sumsel)




