PESISIR BARAT – Polres Pesisir Barat menggelar bakti sosial dengan memberikan bantuan kepada salah seorang warga penyandang disabilitas di jalan Kuala Stabas, Pasar Mulia Kelurahan Pasar Krui, Pesisir Tengah, Senin 10/4/2023 sekira pukul 14.00 Wi
Kasat Binmas Iptu Totok Tri menyampaikan pesan Kapolres Pesisir Barat AKBP Alsyahendra, S.IK, M.H bahwa kegiatan ini merupakan salah satu upaya Polri dalam pendekatan terhadap masyarakat.
Bahwa polisi hadir ditengah masyarakat untuk memberikan santunan kepada warga yang membutuhkan, kita semua dapat saling berbagi kebahagiaan dengan sesama di bulan Suci Ramadan 1444H ini dan menjadi bentuk kepedulian sosial kepada masyarakat Kabupaten Pesisir Barat.
Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat hubungan kekeluargaan antara Polri dengan masyarakat dan Dalam kegiatan baksos ini kita akan mendapatkan banyak pelajaran, terutama pada lingkungan masyarakat Pesisir Barat, sebagai manusia kita memiliki kewajiban untuk membantu orang-orang yang membutuhkan.
Dalam kegiatan tersebut Kasat Binmas Polres Pesisir Barat yang didampingi Kasiwas Iptu Rudi Aries Bripda Ricky dan Bripda Fitra, menambahkan pihaknya bersama-sama masyarakat Pesisir Barat guna mewujudkan situasi Kamtibmas selama bulan Ramadhan diwilayah hukum Polres Pesisir Barat.
Kegiatan pemberian bantuan itu berjalan aman, kondusif dan berakhir pukul 15.00 Wib. Gus




