Sumaterapost.co – Sergai | Bupati Serdang Bedagai (Sergai), H. Darma Wijaya, kembali menegaskan komitmennya dalam program Gerakan Seratus Musala Sekolah (GESER MUSE) dengan meletakkan batu pertama pembangunan musala di SD Negeri No. 101941 Melati, Kecamatan Perbaungan, Rabu (1/11)
Bupati mengungkapkan, pentingnya keberadaan musala di sekolah sebagai sarana pendidikan yang tidak hanya berfokus pada aspek keilmuan, tetapi juga pada pembentukan karakter dan spiritualitas siswa.
“Dengan dibangunnya musala, diharapkan pembinaan agama bagi siswa dapat menjadi lebih efektif, menghasilkan lulusan yang berakhlak mulia, serta mampu menggabungkan pengetahuan dengan nilai-nilai agama,” cetusnya.
Pernyataan Bupati ini sejalan dengan visi Kabupaten Sergai yang mengedepankan kemajuan, kemandirian, kesejahteraan, dan keberagamaan. Salah satu misi utamanya adalah meningkatkan kualitas sumber daya manusia yang cerdas, sehat, unggul, beriman, dan bertaqwa dengan memanfaatkan ilmu pengetahuan dan teknologi.
Bupati mengapresiasi peran para guru Pendidikan Agama Islam yang terlibat dalam GESER MUSE sebagai bagian dari program kerja mereka.
Bupati menjelaskan, bahwa pembangunan musala ini telah terwujud berkat infaq dari guru-guru PAI se-Sergai, serta kerja sama dengan seluruh komponen pendidikan di Dinas Pendidikan Sergai melalui “Gerakan Semangat Berinfak Jum’at.”
“Kegiatan peletakan batu pertama Musala Fathul Ilmi 35 ini menandai pembangunan musala ke-35 dalam program tersebut,” ujarnya.
Dalam kesempatan itu, Bupati berharap dukungan dan ridha dari Allah SWT dalam menjalankan niat baik untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia. Ia juga mengajak semua pihak untuk bersinergi dalam memanfaatkan potensi masing-masing demi mewujudkan Kabupaten Sergai yang terus maju.
Kegiatan tersebut dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk Ketua Geser Muse, Kepala Dinas Pendidikan Sergai, Camat Perbaungan, para kepala sekolah, serta unsur Forkopimcam, DPD, dan DPC AGPAI Kabupaten Sergai. Keseluruhan kegiatan ini merupakan langkah nyata dalam memperkuat pendidikan berbasis nilai-nilai agama di Sergai demi mencetak generasi berkualitas.
Reporter: B-75.




