Pringsewu – Rektor Universitas Muhammadiyah Pringsewu Arena Lestari melantik empat (4) dekan masa jabatan 2023-2027, pelatikan berlangsung di aula Rektorat setempat pada selasa ( 30/01). Mereka Mereka yang di lantik yakni, Elmi Nuryati, M.Epid.,Ph.D sebagai Dekan Fakultas Kesehatan, Nurfaizal,M.Pd sebagai Dekan Fakultas Keguguran dan Ilmu Pendidikan, Atmi Saptarini.SE.M.M. sebagai Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Dan Dr.Rimanto, S.Ag,. M.H.I sebagai Dekan Fakultas Syariah dan Fakultas Ilmu Komputer.
Rektor Umpri Ns. Arena Lestari, M.Kep.. Sp.Kep. J., PhD dalam sambutanya mengajak para dekan yang untuk bersama meningkatkan kualitas Perguruan tinggi, hingga kedepan Universitas Muhammad Pringsewu menjadi Perguruan Tinggi yang berkemajuan dan lebih baik Lagi.
Masa empat ( 4 ) tahun waktu yang pendek jika hanya duduk menunggu waktu masa jabatan selesai, namun akan menjadi waktu yang panjang dan bermanfaat jika kita gunakan sebaik baiknya untuk kemajuan kampus.
” Mari bersama sama kita kembangkan kembali apa-apa yang sudah d lakukan dekan dekan sebelumnya selagi itu baik dan silakan berinofasi untuk kemajuan universitas Muhammadiyah Pringsewu dengan koridor keislaman”. Pungkasnya
Sementara itu Pimpinan Wilayah Muhammad Lampung Prof. Dr. Sudarman, M.Ag. menyampaikan hari ini momen yg luar biasa bisa hadir di sini, menyaksikan Pelatikan Para dekan Umpri. Atas nama Pimpinan Wilayah Muhammad Lampung saya ucapkan selamat bekerja untuk kemajuan Kampus yang lebih baik. Dekan merupakan ujung tombak kemajuan Universitas, jadi mulai hari ini kepada dekan saya harap lebih mengembangkan inofasi, dan hendaknya selalu mendukung para dosen untuk mengembangkan keilmuannya dengan melakukan penelitian penelitan hingga ilmu yang di berikan ke mahasiswa lebih baik dan terarah hingga menghasilkan lulusan lulusan yang mampu bersaing dan diterima masyarakat.
Prof. Sudarman menambahkan, untuk pengembangan dan kemajuan sebuah universitas di perlukan empat (4)komponen
Yakni, Kampus, PWM, PDM serta BPH dan itu sudah di miliki Umpri, mari bersama sama kita kembangkan kampus ini hingga menjadi kampus yang berkemajuan dan menjadi kampus yang terbaik.
Untuk itu PWM siap mendampingi.
” Jika semua berjalan, tidaklah berlebihan tahun 2027 Universitas Muhammadiyah Pringsewu memiliki lima belas ribu mahasiswa”. Tambahnya.
Hadir dalam kegiatan tersebut para wakil rektor, Ketua Senat, Ketua Badan Pembina Harian Umpri, Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah, Ketua Pimpinan Daerah Aisiyah, Kepala Lembaga Layanan Umpri, serta Para Ketua dan Sekretaris Program Studi. (BEnk)




