Yogyakarta – Prodi S-1 Tata Kelola Seni FSR ISI Yogyakarta menyelenggarakan kuliah umum bertajuk : “Seni dan Diplomasi Budaya. Gelaran kuliah umum merupakan seri dari Kelola Art Talk (KAT) yang akan dilaksanakan di Gedung Jurusan Tata Kelola Seni ISI Yogyakarta, Kamis 22 Februari 2024, Pukul 09:00 AM – 11:30 AM WIB.
Kegiatan Kelola Art Talk (KAT) #29 ini akan menhadrikan nara sumber Sineas dan Pengamat Budaya DR (HC) Garin Nugroho, DR. Budi Irawanto (Dosen UGM & Pengamat Budaya) dengan moderator A. Sudjud Dartanto, M.Hum. (Dosen Prodi S-1 TKS, Pengampu mata kuliah. Seni dan Diplomasi) Sudjud dalam rilisnya mengatakan Indonesia memiliki kekayaan budaya yang luar biasa. Sebagai sebuah aset keanekaragaman dan pluralitas budaya, tentu membutuhkan kesadaran tata kelola dalam sistem pertukaran nilai.
“Diplomasi sebagai sebuah ilmu dan praktik menjadi niscaya untuk dilakukan,” tandasnya.
Lebih lanjut dikatakan, bagaimana menjalankan diplomasi budaya sebagai salah satu bentuk soft-power, termasuk bidang seni, bahasa, dan industri kreatif? Usaha bersama semacam apakah yang diperlukan?
“Harapannya bersama bersama dua narasumber yang telah lama melakukan soft-power diplomacy ke banyak negara perlu dengar pandangannya. Termasuk bagaimana nasib kebudayaan dalam pemerintahan baru di 5 tahun mendatang? Politik, budaya dan seni selalu menarik untuk dibahas,” terang Sudjud pengampu mata kuliah Seni dan Diplomasi)
Pada kuliah umum ini hanya tersedia 25 kursi untuk peserta umum (non Jurusan TKS). Ingin ikutan, caranya dengan segera daftar pada kode QR pada slide kedua atau pada tautan https://bit.ly/PendaftaranKAT29 atau menghubungi Contact person :(Lafa) +62 821-1534-1046 dan (Sahara) +62 896-1528-5940 (Christian Saputro)




