Sumaterapost.co | Manna (Bengkulu) – Taman Kanak-kanak Negeri 01.(TKN 01 BS). Melaksanakan pelepasan siswa didiknya, yang dikemas
dalam acara pentas seni budaya, tahun pelajaran 2023/2024. Bertempat di Gedung Pemuda kota Manna Bengkulu Selatan pada Rabu (29/05/24) pukul 08.30. WIB sampai selesai.
Acara dimulai dengan kata sambutan dari Kepala TKN 01 Sri Andriani. S.pd.AUD. Dia mengucapkan selamat kepada anak didiknya dan ucapan terimakasih kepada seluruh panitia, serta dewan guru atas terlaksananya acara pelepasan ini. Kata dia ” Jadilah anak yang beriman, berakhlak mulia dan cinta tanah air.” adalah tema yang kita usung dalam pelepasan tahun ini.
Dilanjutkan dengan kata Sambutan Bupati Bengkulu Selatan. Melalui Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan. Selamat kepada anak-anak ku yang telah selesai menempuh pendidikan di TK dan akan melanjutkan ke jenjang Sekolah Dasar. Ini juga sebagai bukti bahwa TKN 01 Bengkulu Selatan. Telah berhasil dalam mendidik anak-anak sesuai dengan tingkatan usianya. Pungkasnya.
Acara pelepasan dan pentas seni ini digelar dengan meriah. Di isi oleh atraksi penampilan masing-masing anak. Mulai dari tari-tarian dan demonstrasi pakaian adat serta lomba kreativitas lainnya. Nampak keceriaan anak – anak penuh semangat dalam mengikuti acara tersebut. Hadir juga seluruh orang tua dan wali murid, jajaran staf TKN 01 serta segenap unsur undangan dari berbagai kalangan dalam wilayah Kabupaten Bengkulu Selatan.
Red / Riki.




