Sumaterapost.co – Pematang Siantar | Aktivitas judi seperti berkembang biak di Kota Siantar tanpa terkecuali judi togel, seperti baru baru ini seorang pengendara saat belanja di sebuah toko yang berada di kawasan Jalan Sutomo melihat seorang pengemudi becak melakukan praktik perjudian jenis tebak angka.
Menurut keterangan pengendara, pemain yang turut serta dalam pemasangan togel disitu para jukir dan pekerja toko, warga setempat, mereka memesan angka tebakan kepada penarik becak yang selalu mangkal di depan Ruko Usaha Timur, dan diduga penarik becak itu lah bandarnya “ucap Pengendara .
Kemudian salah seorang warga setempat, saat dimintai keterangan terkait adanya aktivitas perjudian jenis tebak angka (togel) turut memberi keterangan, bahwa pelaku judi yang dimaksud bukan warga sini, dan kalau ada yang bermain paling tukang parkir yang berjaga disitu lah, cetusnya.
“Ia juga mengatakan akan melaporkan masalah ini kepada Pihak Kelurahan, sebab yang bersangkutan (tukang becak) red, bukan warga sini, jadi jangan dia buat kotor di lingkungan kami “ujar salah satu warga kepada kru Sumaterapost saat ditemui disekitaran jalan sutomo pada Senin 14/10/2024 .
Lebih lanjut seorang warga meminta agar pihak kepolisian khususnya Polres Pematang Siantar lebih tanggap lah dalam menyikapi penyakit masyarakat ini dan jangan tebang pilih melakukan penindakan, apalagi menjelang pilkada “ujar seorang warga tadi yang tak mau menyebut identitasnya.
Kemudian salah satu warung disamping Eks gedung USI Jalan Cokroaminoto, Kelurahan Pahlawan juga terdapat praktik perjudian jenis tebak angka diwarung tersebut, padahal disitu sangat dekat dengan rumah ibadah Masjid Muhamaddiyah, namun para pelaku tak menghiraukan hal itu.
Maka disini kami meminta kepada pihak kepolisian Polres Pematang Siantar untuk lakukan penindakan terhadap pelaku, agar lokasi rumah ibadah ini bersih dari kemaksiatan tanpa terkecuali judi ” ucap sumber kepada media saat ditemui di sebuah warung bandrek.
Terpisah Kapolres Pematang Siantar AKBP Yogen Heroes Baruno SH. SIK.,saat dikonfirmasi terkait maraknya aktivitas judi jenis tebak angka (togel) yang kian menjamur di inti Kota Pematang Siantar, belum memberi jawaban sampai berita ini dikirim ke redaksi. (ns) *




