SANYA — Kontingen barongsai Jawa Tengah kembali mengharumkan nama Indonesia di kancah internasional. Dalam ajang The 2026 Sanya Cup International Dragon and Lion Dance Elite Competition, tim barongsai Jawa Tengah berhasil meraih Juara III pada nomor Pekingsai Taolu Bebas yang digelar di Kota Sanya, Provinsi Hainan, Tiongkok, pada 16–20 Januari 2026.
Keikutsertaan tim Jawa Tengah merupakan tindak lanjut dari undangan Pengurus Besar Federasi Olahraga Barongsai Indonesia (PB FOBI) yang disampaikan pada 30 Desember 2025. PB FOBI meminta Pengurus Provinsi Jawa Tengah dan DIY mengirimkan atlet terbaik berdasarkan hasil Kejuaraan Nasional Barongsai November 2025 di Bali.
Pengprov FOBI Jawa Tengah kemudian mengirimkan Pengkot FOBI Tegal melalui Sasana Yayasan Tri Dharma Tegal untuk turun pada nomor Pekingsai Taolu Bebas. Keputusan tersebut terbukti tepat, mengingat tim mampu tampil kompetitif di tengah persaingan ketat atlet barongsai dunia.
Kejuaraan ini diikuti oleh delapan peserta pada setiap kategori, dengan kehadiran negara-negara kuat seperti Tiongkok, Malaysia, Korea Selatan, Italia, serta Indonesia. Sebagai tuan rumah, Tiongkok menurunkan atlet-atlet unggulan yang membuat persaingan berlangsung sengit.
Ketua FOBI Jawa Tengah periode 2025–2029, Melly Pangestu, menyampaikan apresiasi atas perjuangan para atlet. Menurutnya, prestasi ini menjadi bukti bahwa pembinaan barongsai di Jawa Tengah berjalan ke arah yang positif dan berdaya saing internasional.
Ke depan, FOBI Jateng berharap capaian ini menjadi pemacu semangat bagi atlet-atlet barongsai di daerah untuk terus berlatih dan mempersiapkan diri menghadapi agenda olahraga besar, termasuk Pekan Olahraga Provinsi (PORPROV) Jawa Tengah 2026.
Dengan raihan prestasi di tingkat internasional ini, FOBI Jateng menegaskan komitmennya untuk terus mendorong lahirnya atlet-atlet barongsai berprestasi, sekaligus membawa nama Indonesia lebih dikenal di arena olahraga barongsai dunia. (Christian Saputro)




