Sumaterapost.co – Sergai | Wabup Sergai H. Adlin Tambunan melantik 5 Pejabat Administrator, 20 Pejabat Pengawas, 39 Kepala Sekolah, dan 3 Pejabat Fungsional dalam upaya pembenahan dan pemantapan organisasi Pemkab Sergai. Rabu (20/3/2024), di Kantor Bupati Sergai, Sei Rampah.
Dalam sambutannya, Adlin Tambunan menyatakan bahwa . Visi dan misi Kabupaten Sergai yang bertujuan untuk mewujudkan kemajuan, kesejahteraan, dan keagamaan, harus terus diupayakan.
“Mutasi dan promosi jabatan adalah bagian penting dari pembinaan karir pegawai untuk meningkatkan kinerja pelayanan publik,” ujarnya.
Adlin menekankan pentingnya perilaku yang baik bagi semua pejabat, serta menjaga martabat diri dan institusi. Beliau juga mengingatkan bahwa jabatan saat ini tidak selalu akan tetap, dan mengajak untuk selalu beradaptasi dengan tugas baru.
Sementara dalam konteks kepala sekolah, Adlin Tambunan menyoroti peran mereka sebagai indikator kemajuan sekolah. Dia menekankan pentingnya manajemen yang baik antara guru dan kepala sekolah serta perlunya pengetahuan tentang kepemimpinan.
Selain itu, Adlin Tambunan juga mengingatkan tentang dampak teknologi yang berkembang pesat, yang dapat memberikan manfaat dan kerugian. Dia menegaskan bahwa kesuksesan membutuhkan disiplin dan kesadaran akan waktu.
[Reporter B-75]