Sumaterapost.co | Pringsewu – Di Tengah gempuran kemajuan teknologi, generasi muda harus tetap berperisaikan Pancasila sebagai identitas diri dan bangsa, hal ini di Sampaikan oleh Angga Satria Pratama, S.I.Kom., M.B.A. Wakil Ketua Fraksi Partai Demokrat DPRD Provinsi Lampung periode 2019-2024, saat memberikan materi Pembinaan Ideologi Pancasila dan Wawasan Kebangsaan, pada Webinar Nasional yang digelar Perguruan Tinggi Institut Bakti Nusantara (IBN), Kamis, (1/6) lalu.
Webinar Nasional dalam rangka memperingati Hari Lahir Pancasila 2023,mengambil tema, “Mewujudkan Jiwa Gotong Royong Generasi Milenial dalam Membangun Peradaban dan Pertumbuhan Global”, dengan nara sumber selain Angga Satria Pratama. S. I. Kom., M. B. A. Juga menghadirkan, akademisi STIT Pringsewu, Dr. Salamun, M.Pd.I. Wakil Ketua I DPRD Kabupaten Tanggamus periode 2009-2014, dan dimoderatori Dosen IBN Pringsewu, Marselina Jupron. M. Pd.
Sementara itu Dosen STIT Pringsewu, Dr. Salamun,M.Pd.I, dihadapan para mahasiswa dan generasi milenial para peserta webinar, menyampaiakan, bahwa profil pelajar Pancasila meliputi Beriman dan Bertaqwa kepada Tuhan YME, Berkebhinekaan Global, Bergotong- Royong, Kreatif, Bernalar kritis, dan Mandiri.(ando)




