Pesawaran (Sumaterapost.co) – Keperdulian terhadapan korban musibah Kebakaran yang terjadi di Dusun Penengahan II, Desa Gedongtataan, Kabupaten Pesawaran terus mengalir.
Sebelumnya bantuan mengalir dari BPBD dan PMI Provinsi Lampung beserta DPD Partai Gerindra Provinsi Lampung. Kini pula bantuan datangnya dari Pemerintah Daerah Kabupaten Pesawaran melalui
Bupati Pesawaran Dendi Ramadhona dan Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) kabupaten setempat berupa sejumlah uang.
Disela-sela penyerahan bantuan, Bupati Pesawaran Dendi Ramadhon mengatakan, bantuan yang diserahkan ini merupakan bentuk kerja sama antara pihak pemerintah daerah dan juga Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) kabupaten setempat.
“Kami bersama BAZNAS memiliki program Bedah Rumah Layak Sehat (Berkat), hasil dari pengumpulan infak sedekah seluruh Aparatus Sipil Negara (ASN) yang ada di Bumi Andan Jejama, untuk membantu saudara-saudara kita yang tidak mampu ataupun terkena musibah seperti kebakaran ini,” ujarnya. Rabu 20 September 2023.
Bantuan yang diberikan pada hari ini, kata Dendi, berupa uang tunai sebasar Rp16 juta, guna meringankan korban kebakaran untuk mendirikan kembali rumahnya yang habis terbakar.
Sementara itu, Sarinah mengucapkan rasa terima kasih kepada pihak pemerintah dan BAZNAS serta masyarakat, yang telah membantu pembangunan rumah miliknya.
“Dengan adanya bantuan ini, tentunya ini dapat meringankan beban saya untuk kembali membangun dan memiliki rumah kembali setelah yang kemarin habis terbakar. Selama perbaikan rumah ini, saya tinggal bersama dengan saudara yang rumahnya tidak jauh dari rumah saya yang terbakar,” katanya. (Zainal)




