Lamsel – LAMPUNG dikenal dengan sebutan tanah lada, selain kuliner dan destinasi wisata fauna, Lampung juga dikenal dengan pesona lautnya. Salah satu wisata bahari unggulan yang ada di Provinsi Lampung adalah Pantai Mutun. Sambil menikmati pesona indahnya Pantai Mutun yang berdekatan dengan Teluk Lampung, Pantai Mutun juga dinaungi dengan keelokan serta keramahtamahan biota lautnya.
Bagi pecinta wisata bahari, Villa D’Nitte adalah tempat yang cocok untuk menghabiskan kepenataan dan mendapatkan kepuasan nan alami.
Berlokasi di Desa Mutun – Kabupaten Pesawaran, Villa D’Nitte menawarkan kenyamanan, keamanan dan tentunya cerita yang takkan pernah ada habis nya.
Fasilitas Villa D’Nitte meliputi ; olahraga air, spot mancing, permainan kano, kapal wisata untuk pemancing, kapal motor, kamar ber AC, toilet, Pondok (gazebo) dan kelengkapanan seperti dapur dan tidak kalah menariknya adalah disediakan yang punya hobi barbeque juga view ocean (bagi pecinta Sua Foto).
Dalam dunia kepariwisataan ada tiga keharusan yang harus didapati, pertama adalah kenyamanan. Untuk yang pertama ini Villa D’Nitte telah menghadirkan nuansa nyaman dan tenang. Secara alami Villa D’Nitte menyuguhkan sesuatu yang menyentuh hati. Adalah tempat wisata yang cocok untuk keluarga, kegembiraan dicampur dengan melepaskan dahaga bagi person yang disibukkan dengan rutinitas pekerjaan. Arena renang pantai laut yang berombak tenang disebabkan pantai Villa D’Nitte mempunyai tempat berenang yang bukan umum alias lokasi sendiri. Nyaman serta Asri dengan pantai alami.
Kedua adalah; Aman.
Penyajian dan tempat Villa D’Nitte adalah sangat pribadi dan tidak sembarang orang dapat dengan sengaja memasuki ruang yang ada di Villa D’Nitte ini. Dimulai dengan masuk ke Pantai Mutun, Gerbang Penjaga Pintu Masuk dan Gerbang Masuk dimana Villa D’Nitte berada, ditambah dengan penjaga yang ramah dan tegas. Artinya Keamanan kita dapati disana.
Yang terakhir Ketiga, Yakni Cerita.
Tentunya Pariwisata adalah betujuan melepaskan kebosanan dan meraih kepuasan yang hakiki.
Dengan meraih kenyamanan kemudian mendapatkan suasana tenang dan damai, tentunya dilengkapi rasa aman maka pariwisata dapat dikatakan komplet. Dengan demikian kita akan bercerita dengan pecinta wisata, Villa D’Nitte asyik, nyaman dan aman, tentunya cerita kita itu akan membuat rasa untuk kembali lagi berkelana dan mengunjungi Villa D’Nitte.
Jarak Villa D’Nitte dari pusat Kota Bandar Lampung berkisar antara ; 15 Kilo meter ke lokasi berada. Sedangkan dari Bandara Raden Intan II memakan waktu 1 jam perjalanan.
Menjelang matahari tidur dan bulan mulai menunjukkan dirinya, Villa D’Nitte pun menyajikan pemandangan indah pada saat pengunjung meninggalkan tempat, sepulangnya kita dapat bercerita betapa Eloknya Pesona Teluk Lampung dan Kenyamanan VILLA D’NITTE. Rasa ingin kembali tidak pernah luntur.
“Sampai Jumpa Lagi – Hasta La Vita D’Amor. Terima Kasih untuk Villa D’Nitte. (Sony Eriko – One – Pelaku Pariwisata Indonesia)




