Lampung – Relawan persaudaraan Lampung kembali menggelar pasar murah yang di laksanakan di Kelurahan Metro, Kecamatan Metro Pusat Kota Metro, Lampung, Minggu (6/11). Ratusan warga yang hadir terlihat antusias menyambut kegiatan tersebut.
Hal itu dirasakan oleh Santi, salah satu warga Kota Metro. Ia mengucapkan terima kasih kepada Erick Thohir karena telah menghadirkan pasar murah yang sangat membantu meringankan warga.
“Terima kasih Pak Erick Thohir, hari ini saya dan warga lainnya membeli satu paket sembako yang berisi beras, minyak goreng dan gula dengan harga lebih murah jika dibandingkan beli di pasar, Alhamdulilah sangat membantu” kata Santi, Minggu (6/11).
Santi yang mewakili ratusan warga penerima manfaat dari kegiatan pasar murah ini kagum dengan kepedulian Erick Thohir yang mau membantu kesusahan warga di tengah harga bahan pokok yang lagi naik.
“Kami doakan Pak Erick selalu sehat agar bisa lebih banyak lagi membantu warga,” ungkapnya
Sementara itu, Koordinator Relawan Persaudaraan Lampung Ade Andri Irawan mengatakan, program pasar murah ini bagian dari kepedulian Erick Thohir selaku tokoh nasional asal Sumatera Bagian Selatan (Sumbagsel).
“Pak Erick Thohir seperti yang kita ketahui adalah putera kelahiran Gunung Sugih Lampung yang jadi bagian dari Sumbagsel. Sebagai putera daerah, Pak Erick ingin berbagi meringankan beban masyarakat di tanah kelahirannya, di Lampung,” ujar Ade
Lanjut Ade, kepedulian Erick Thohir disambut baik masyarakat sekitar karena telah memberikan bantuan yang tepat dan langsung dinikmati oleh masyarakat.
“Alhamdulillah kegiatan pasar murah di Kota Metro bisa membantu masyarakat yang membutuhkan. Paket 500 sembako telah terdistribusi kepada keluarga yang membutuhkan dan alhamdulillah antusias warga cukup besar,” papar Ade
Ade menceritakan sejak pertama dibuka pasar murah pada pagi hari, warga langsung berdatangan untuk menebus paket sembako yang berisikan beras 2,5 Kg, minyak goreng 1 liter dan 1 kg gula dan warga kata Ade cukup hanya membayar Rp 20.000.
“Sampai dengan jam 12.00 siang ini paket sembako 500 tinggal sedikit lagi artinya membuktikan bahwa program Pak Erick Thohir, program pasar murah tepat sasaran dan diperlukan oleh warga,” ucapnya.
“Paket sembako berisi dalam setiap goodie bag itu ada 2,5 kg beras, 1 liter minyak dan 1 kilo gram gula dan itu ditembus dengan harga Rp. 20.000,” sambungnya.
Lebih jauh Ade mengatakan, warga mengaku bangga dengan kiprah Erick Thohir seorang tokoh nasional yang tetap perduli dengan tanah kelahirannya.
“Kami berharap sangat besar kepada Bapak Erick untuk memperhatikan masyarakat Lampung dengan program-program yang bisa terus tersalurkan kepada masyarakat Lampung yang membutuhkan dan tentu masyarakat Lampung yang kita selenggarakan program-program pak Erick ini merasa bangga memiliki tokoh nasional asal Lampung yang betul-betul memperhatikan masyarakatnya yang ada di Lampung,” ucapnya.
Senada nada dengan Ade, Ketua panitia pelaksana pasar murah Haris Kurniawan menuturkan sebanyak 500 paket sembako yang dijual dalam program pasar murah sudah terdistribusi kepada warga.
“Alhamdulillah sudah terselenggara sebanyak 500 kupon dan 500 paket sembako yang sudah terdistribusi,” jelasmya.
Haris berharap program pasar murah ini terus berlanjut pasalnya sangat membantu meringankan beban masyarakat ditengah naiknya harga sembako.
“Dan seperti hari ini sedang berjalan, melihat antusias warga sangat sangat luar biasa dan harapan masyarakat kedepannya bahwasanya program-program ini bisa berkelanjutan dan sangat membantu untuk masyarakat khususnya di Kota Metro,” ungkapnya. (*)