Lampung – Tokoh nasional asal Sumbagsel Erick Thohir kembali melanjutkan kegiatan pasar murah di Kabupaten Lampung Selatan, Lampung pada, Senin (14/11). Pasar murah yang berlangsung di Desa Canggu, Kecamatan Kalianda itu dikunjungi oleh 500 orang warga sekitar.
Sebelumnya, kegiatan pasar murah ini dilakukan di Kota Metro dan Kabupaten Lampung Utara. Koordinator Pasar Murah Lampung Selatan Aldin Prasetyo mengatakan, program pasar murah ini sangat membantu masyarakat dalam menghadapi kenaikan harga bahan pokok.
“Terima kasih kepada Pak Erick Thohir yang sudah membantu masyarakat dalam penanggulangan pandemi dengan membuat pasar murah,” kata Aldin Prasetyo di lokasi acara.
Menurut Aldin, kehadiran pasar murah ini mendapat sambutan baik dari masyarakat di Desa Canggu, Kecamatan Kalianda. Pasalnya, pasar murah ini diakui sangat membantu masyarakat. “Masyarakat, tokoh agama dan anak-anak muda mengapresiasi kegiatan ini, karena menjadi salah satu peningkatan ekonomi juga,” ucapnya.
“Untuk pasar murah ini pastinya sangat membantu bagi masyarakat, jangankan Rp20 ribu, Rp30 ribu pun mereka beli. Jadi dengan harga Rp20 ribu ini sangat terjangkau bagi masyarakat,” jelasnya.
Atas dasar itu, Aldin mewakili masyarakat Lampung Selatan mengucapkan syukur dan ucapan terima kasih kepada Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) itu. “Terima kasih buat Pak Erick Thohir yang sudah menyelenggarakan pasar murah ini, semoga yang dicita-citakan bapak, atau dalam perjalanan menunu proses itu semoga dimudahkan,” ujarnya.
Bersamaan dengan itu, Hendawati (50) warga Lampung Selatan mengatakan pasar murah yang digelar oleh Erick Thohir ini sangat membantu mereka, karena kehadiran pasar murah ini bertepatan dengan naiknya harga bahan pokok.
“Pasar murah ini sangat membantu. Karena semua sembako harganya naik dan alhamdulillah ada bantuan dari Pak Erick Thohir, dan kami terbantu,” katanya.
Hendawati pun mendoakan orang nomor satu di Kementerian BUMN itu selalu amanah dalam menjalankan tugas, serta bisa menjadi pemimpin yang mampu membangun Indonesia ke depan.
“Semoga cita-cita Pak Erick Thohir bisa berjalan baik dalam membangun negara,” tuturnya.
Sementara itu, Kepala Dusun Canggu, Sadana Pande meminta agar program pasar murah yang dilakukan oleh Erick Thohir ini terus berlangsung, karena kegiatan seperti ini sangat membantu mengurangi beban masyarakat.
“Dengan adanya pasar murah ini sangat membantu sekali, mengurangi sedikit beban masyarakat. Kalau bisa sih jangan sekali ini saja, tetapi seterusnya. Maunya masyarakat sih ada kelanjutan, mungkin sebulan sekali,” ungkapnya.
Sadana Pande pun mengucapkan syukur dan mendoakan Erick Thohir agar yang dicita-citakan dalam membangun bangsa ini berjalan dengan baik dan sukses. “Buat Bapak Erick Thohir, kami masyarakat Desa Canggu mengucapkan banyak terima kasih, semoga bapak sukses selalu,” tutupnya. (***)




