Sumaterapost.co | Aceh Timur – Dalam rangka turut menyemarakan Hari Guru Nasional ( HGN) dan HUT PGRI, tahun 2022, SMAN 1 Peureulak melakukan berbagai rangakaian kegiatan lomba di laksanakan, adapun kegiatan lomba yang sifatnya kebersamaan di antaranya Lari Goni, Tarek Tambang, serta lomba memasak berbagai koliner dan berbagai jenis minuman bagi para Siswa – Siswi.
Lukman, S.Pd. M.Pd, Kepala Sekolah SMAN 1 Peureulak di ruang kerjanya, Sabtu, (26 November 2022) pada media ini menyebutkan, berbagai rangkaian kegiatan lomba yang kita laksanakana hari ini adalah momen kebersamaan antara siswa dan para guru pendidik dalam melakukan inovasi kreatifitas khususnya mengolah berbagai jenis kuliner dan minuman segar racikan siswa.
“Selain itu, kita juga turut melaksanakan berbagai lomba tradisional seperti, tarik tambang, lari goni dan lainnya, ini juga memeiliki makna tersendiri, pada intinnya selain hiburan tentu menciptakan rasa kebersamaan itu ada ,” Kata Pak Likman.
Acara yg dilaksanakan satu hari, dan rencana pada senin besok akan melaksanaka upacara hari guru nasional di sekolah sekaligus pemberian hadiah bagi para pemenang lomba.
(TB)




