Sumaterapost.co – Tulang Bawang | Kepala kampung Kibang pacing bersama Polsek Menggala bekerja sama dengan Puskesmas Lebuh Dalem adakan program vaksinasi ke II di balai kampung Kibang Pacing Kecamatan Menggala Timur kabupaten Tulang bawang, Sabtu,(11/12/2021)
Pelaksanaan program Vaksinasi yang di laksanakan di balai kampung Kibang Pacing yang dihadiri oleh Kapolsek Menggala, Kepala Kampung, Katimas, Babinsa dan seluruh aparatur kampung setempat.
Dalam pelaksanaan kegiatan vaksin, Inci Fahruriza SH, Selaku lurah Kibang Pacing memberikan himbauan kepada seluruh masyarakat yang hadir agar bisa melakukan vaksin supaya bisa menetralisir penyebaran Covid-19. Harapnya
“Alhamdulillah warga sangat antusias untuk melakukan vaksinasi, semua ini hasil dari kordinasi aparatur kampung dan kontrol sosial kepada masyarakat tentang kegiatan vaksin, apa manfaat dari vaksin, Alhamdulillah kegiatan berjalan dengan lancar, ini vaksin ke dua, kalau untuk persentase sudah mencapai 95%, karna semua warga sudah hampir di vaksin semua, adapun sisa yang 5% nya karna ada yang merantau ada juga yang terkendala makanya tidak bisa di vaksin” Pungkasnya.
Di tempat yang sama Agus Setiawan, selaku Babinkamtibmas Kampung Kibang Pacing, Luar biasa antusias Warga Kibang Pacing untuk melakukan vaksinasi.
Hal itu terbukti kabar kemaren sore dari Puskesmas, “tapi masyarakat pagi ini langsung berbondong-bondong datang Ken balai kampung untuk melakukan vaksin,Terkadang di kampung lain kita sudah menjadwalkan dari jauh-jauh hari tapi antusias nya kurang, bahkan ada yang rumahnya kita datangin karna tidak mau melakukan vaksin”, ungkapnya.
Karnadi salah satu warga Kampung Kibang Pacing “Alhamdulillah mas saya sudah melakukan vaksin yang kedua kalinya, kami merasa sangat terbantu dengan adanya vaksinasi yang diadakan di kampung kami, karna kami engak perlu ke puskesmas untuk melakukan vaksin” ujarnya.
acara tersebut menerapkan protokol kesehatan (prokes) dengan cara 3M, mencuci tangan, menjaga jarak dan memakai masker.




