Sumaterapost.co – Tebing Tinggi |
Kapolres Tebing Tinggi, AKBP Andreas Tampubolon, bersama jajaran, melakukan kunjungan ke vihara di Kota Tebing Tinggi untuk memastikan keamanan perayaan Tahun Baru Imlek 2575, Jumat (9/2) sekitar pukul 21.00 WIB. Turut mendampingi Wakapolres Kompol Asrul Robert Sembiring dan beberapa perwira lainnya.
Kasi Humas Polres Tebing Tinggi AKP Agus Arianto menjelaskan,
dalam kunjungan tersebut, Kapolres memantau pengamanan di Vihara Maha Dana Jalan Veteran dan Vihara Vidya Vajra Ganda.
“Tujuan utamanya adalah memastikan personel Polres yang bertugas siap dan menjaga keamanan dengan sigap serta humanis. Kegiatan ini juga sebagai bentuk toleransi antarumat beragama,” ujarnya.
Menurut Kasi Humas Polres Tebing Tinggi, AKP Agus Arianto, kunjungan ini merupakan bagian dari pengawasan dan pengecekan terhadap personel yang bertugas mengamankan malam pergantian tahun baru Imlek.
“Kapolres juga memberikan ucapan selamat kepada pengurus dan masyarakat yang merayakan perayaan tersebut,” imbuhnya.
Dalam upayanya menjaga keamanan, Kapolres menegaskan pentingnya keberadaan Polres selama tahapan perayaan Tahun Baru Imlek 2575 di wilayah hukumnya.
“Tindakan ini sebagai langkah preventif untuk menghindari potensi gangguan atau kejadian yang tidak diinginkan selama perayaan,” tukasnya.
[Reporter B-75]