SumateraPost, Binjai – Jajaran pengurus Pimpinan Daerah Dewan Masjid Indonesia (PD DMI) Kota Binjai periode 2021-2026 siap dilantik pada 6 Oktober 2021 mendatang.
Hal tersebut terungkap dalam Rapat Panitia Pelantikan PD DMI Kota Binjai periode 2021-2026 yang dilaksanakan di Aula Kantor Sekretariat Dewan Pimpinan Majelis Ulama Indonesia (DP MUI) Kota Binjai, Senin (13/09/2021) pagi.
“Berdasarkan hasil rapat hari ini, kita putuskan resepsi pelantikan PD DMI Kota Binjai periode 2021-2026 akan dilaksanakan pada 6 Oktober 2021 atau bertepatan pada tanggal 29 Safar 1443 Hijriah,” ungkap Ketua Panitia Pelantikan, J Japar Sidik SAg MAP.
Dikatakannya, rencana pelantikan itu merupakan tindaklanjut atas Surat Keputusan PW DMI Sumatera Utara Nomor: 20/SK/PW.DMI-SU/VII/2021 tentang Pengukuhan Susunan Pengurus dan Personalia PD DMI Kota Binjai periode 2021-2026.
Sesuai rencana, acara akan digelar di Pendopo Umar Baki Kota Binjai, dengan dihadiri Ketua PW DMI Sumatera Utara, H Irhamuddin Siregar SAg, unsur muspida Kota Binjai, pimpinan ormas Islam, dan perwakilan BKM.
“Harapan kita resepsi pelantikan nanti berjalan sukses dan khidmat, meskipun dilaksanakan secara sederhana dan dengan jumlah peserta yang terbatas, karena mempertimbangkan pandemi Covid-19,” ujar Japar Sidik.
Hadir, Sekretaris dan Bendahara Panitia, Iqbal Saiful dan Fajar Muflikh Lubis, serta 10 anggota panitia, yakni M Ridwan, Hendra Wibowo, H Sarwanto, Ibnu Jarot, Juriadi, H Sabar Hati Nduru, Wardika Aryandi, Hj Umi Safrita, Hj Abu Inah, dan Ikhsanti Hanum. (andi)




