Sumaterapost.co | Tanah Karo – Karo Mania Indonesia (KAMI), Dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda ke- 92, Melaksanakan event yang bertajuk Sumpah Pemuda Old Crack Fun Match, di Stadion bola Samura, Kecamatan Kabanjahe, Kabupaten Karo, Provinsi Sumatera Utara, Jum’at, (28/10/2022).
Pertandingan Old Crack Fun Match diikuti, Empat Club dengan sistem gugur, Adri Bangun (28) Tahun salah satu pemain club PS Batukarang yang berposisi sebagai Sayap kanan saat pertandingan ketika dikonfirmasi, Mengatakan sangat berterima kasih kepada rekan – rekan KAMI basis Karo yang sudah menyelenggarakan kegiatan Old Crack Fun Match hari ini.
“Sebagai pecinta sepakbola saya sanggat berterima kepada rekan-rekan KAMI, Kecintaan saya kepada sepak bola di hari sumpah pemuda ini benar-benar membakar semangat berolah raga, bukan tentang posisi sebagai juara ke Dua namun kerinduan bermain di lapangan hijau benar-benar terobati,”ujarnya.
Adapun dikatakan Adri, Dengan adanya kegiatan yang digelar KAMI, Silaturahmi antara tim Old Crack dan Penggiat Bola Tanah Karo akan terjalin dan membakar semangat persebak bola di Karo.
“Kegiatan ini murni untuk bersilaturahmi antara tim old crack, Bukan untuk mendapatkan tropi atau yang lainnya, dengan adanya kegiatan seperti ini, mampu membakar semangat para pecinta sepakbola tetap solid, Demi Lambang Karo di Dada, Rambas Kerina,”ujarnya penuh semangat mengakhiri.
Pertandingan pertama Club PS Batu Karang Vs Elang Karo Lingga, dimenagkan Batu Karang dengan Skor 1-0 oleh tendangan cantik dari Dion Ginting, menghantarkan PS Batu Karang sebagai juara kedua.
Sementara itu di pertandingan kedua Club Guntor Vs Kabanjahe Club dimenagkan Guntor dengan Skor 2-0, Dan Pertandingan ke Tiga, Kabanjahe club vs Elang karo, di menang kan Elang Karo Lingga dengan adu pinalti.
Dibawah guyuran hujan pertandingan Final berlangsung sengit, Guntor vs PS Batu Karang yang mana disesi ini dimenangkan oleh Guntor dengan Skor 1-0.
Suasana hangat dan tehnik-tehnik pengoperan bola yang cantik menghipnotis penonton yang memenuhi tribun stadion bola samura, Sorak sorai penonton memacu semangat para bintang lapangan hijau, menunjukkan kemampuan terbaik mereka.
(Mawar Ginting)




