Sumaterapost.co | Benteng – Dirilis dari Media Center Bengkulu Tengah (Benteng) Pejabat (Pj) Bupati Bengkulu Tengah Dr. Heriyandi Roni, M.Si resmi melantik Sekretaris Daerah (Sekda) definitif Bengkulu Tengah Drs. Rachmat Riyanto. ST M.AP. diruang Rapat Bupati (RRB) Kantor Bupati Bengkulu Tengah, Jum’at, (09/12/2022).
Tampak hadir dalam acara tersebut Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesra Provinsi Bengkulu Drs. Khairil Anwar M.Si Pejabat Sekretaris Daerah Benteng Drs. Hendri Donal S.H.,M.H. dan seluruh kepala OPD dan Camat dilingkungan Bengkulu Tengah.
Pejabat Bupati Tengah Dr. Heriyandi Roni M.Si menyampaikan bahwa sesuai dengan peraturan UU bahwa pemilihan Sekretaris Daerah telah melalui tahap seleksi dan akhirnya telah terpilih Drs. Rachmat Riyanto ST.M. AP menjadi Sekretaris Daerah Benteng.
“Saya mewakili Pemerintah Daerah dan Masyarakat berharap Sekda yang baru dilantik pada hari ini, Jum’at, (09/12/2022) dapat bekerja dengan baik berkompeten demi membantu Pemerintah Daerah dan diharapkan Sekda yang baru dapat solid dengan OPD untuk drmenjadikan Pemerintah di Kabupaten Bengkulu Tengah semakin baik,”ungkapnya.
Sementara itu Sekda terpilih Drs. Rachmat Riyanto ST M.Si mengungkapkan terimakasih kepada seluruh tim pansel dan khususnya kepada Pj. Bupati yang telah mempercayai saya untuk mengemban jabatan ini.
“Tujuan kedepan saya adalah kerja, kerja dan hanya kerja semoga kita semua di Ruang Lingkup Pemerintah Daerah dapat bekerja sama dengan baik serta dapat memajukan Kabupaten Bengkulu Tengah,” pangkasnya.
(MC/Rls)




