Pantai Cermin – Sumaterapost.co | Rapat Pemilihan Pengurus (RPP) Pimpinan Anak Cabang (PAC) Pemuda Pancasila (PP) Kecamatan Pantai Cermin yang dihadiri seluruh ranting tingkat Desa se Kecamatan Pantai Cermin berujung ditinggalkan peserta musyawarah bertempat di Aula Kantor Desa Kuala Lama Kecamatan Pantai Cermin Serdang Bedagai pada Minggu kemaren (5/11/2023)
Turut menghadiri Ketua MPC PP Serdang Bedagai Dzulpansyah, Ketua KOTI Sergai Edi Suroso Nasution, Danramil Pantai Cermin, Polsek Pantai Cermin, Mewakili Kecamatan Pantai Cermin, Ketua PAC PP Demisioner Kecamatan Pantai Cermin Darman serta seluruh pengurus ranting
Pantauan awak media di lokasi Rapat Pemilihan Pengurus PAC PP Pancasila Kecamatan Pantai Cermin pada awalnya Berlangsung tertib dan kondusif. Saat akan digelar pleno penjaringan calon Ketua PAC PP Kecamatan Pantai Cermin muncul 4 nama yang mengajukan diantaranya Andika, Pantai Cermin Kanan, Suhardi alias Petal Kota Pari, Usman Kader Pancasila, Darman, Ketua Demisioner PAC PP Kecamatan Pantai Cermin. Keempat calon Ketua masing-masing memperoleh dukungan ranting.
Selanjutnya digelar pemilihan untuk memberikan dukungan kepada masing-masing calon Ketua PAC PP Kecamatan Pantai Cermin. Namun ketika pimpinan sidang membacakan peserta yang hadir memberikan dukungan melebihi jumlah kepengurusan ranting yang ada di Kecamatan Pantai Cermin sebanyak 12 Desa. Mengetahui hal ini akhirnya para calon Ketua pun bereaksi dan kecewa dengan panitia. Mereka pun serta merta langsung meninggalkan area rapat.
Menyikapi gagalnya RPP PAC PP Kecamatan Pantai Cermin NS (55) Warga Desa Pantai Cermin Kanan yang juga tokoh masyarakat adat kepada sumaterapost.co menyesalkan musyawarah RPP Pemuda Pancasila berakhir tidak menemui titik temui. Bahkan, terkesan ditinggalkan begitu saja. Patut diduga ada yang sengaja menggagalkan RPP Pemuda Pancasila Kecamatan Pantai Cermin”, sebutnya.
Senada disebutkan Hbb (35) Tahun, Warga Desa Kota Pari mengaku terkejut mendengar gagalnya RPP PAC Pemuda Pancasila Kecamatan Pantai Cermin. Ia pun baru tahu kali ini RPP Pemuda Pancasila Kecamatan Pantai Cermin ditinggal begitu saja”, singkatnya.
Sementara itu panitia RPP PAC PP Kecamatan Pantai Cermin tak satupun memberikan keterangan dengan gagalnya pemilihan Ketua PAC PP Pemuda Pancasila Kecamatan Pantai Cermin. (saris)
Keterangan photo :
RPP PAC Pemuda Pancasila Kecamatan Pantai Cermin yang berlangsung di Aula Kantor Desa Kuala Lama Kecamatan Pantai Cermin Serdang Bedagai pada Minggu kemaren (5/11/2023)