Sumaterapost.co | Asahan – SMA Negeri 4 Kisaran Provinsi Sumatera Utara (Sumut) merupakan sekolah penggerak yang akan terus berusaha menerapkan kampanye sekolah sehat merupakan program pemerintah yang diluncurkan Permendikbud sebagai upaya bersama untuk mewujudkan anak Indonesia sehat, kuat, cerdas dan berkarakter.
Kepala Sekolah SMA Negeri 4 Kisaran Provinsi Sumatera Utara, Esmi Pohan, M. Pd kepada wartawan di kantor mengatakan, bahwa pelaksanaan sekolah sehat di SMA Negeri 4 Kisaran dimulai dengan sehat bergizi, menghimbau kepada murid untuk membawa makanan dan minuman sendiri dari rumah, Selasa (05/09/2023).
“Walaupun air minum yang dibawa kurang, didalam kelas sudah tersedia minuman yang sudah dimasak, dan ini bisa juga dibeli dari kantin sekolah,” ujar Esmi Pohan.
Selanjutnya Esmi Pohan mengatakan, pihak sekolah bekerjasama dengan petugas kantin untuk menjual makanan dan minuman yang sehat. Tidak lagi menujual makanan dan minuman yang ber pengawet, berperasa dan perwarna.
“Kami juga menghadirkan petugas dari kesehatan untuk mengarahkan kepada petugas kantin makanan dan minuman seperti apa yang bisa dijual.
Lebih lanjut, Esmi Pohan mengatakan, untuk sehat fisik melakukan olahraga senam bersama setiap minggu, gerakan jalan dan melakukan olahraga tradisional seperti lompat, lari, bola kasti. Untuk sehat imunisasi upaya yang dilakukan pendataan mana siswa yang belum imunisasi.
“Khusus untuk siswi, setiap minggu dihari senin diberikan pil tambah darah yg diperoleh dari Dinas Kesehatan Kabupaten Asahan,” ucapnya.
Saat ditanya tentang ada tidaknya gendala dalam menjalankan kampanye sekolah sehat, Esmi mengaku, bahwa sampai saat ini antara orang tua siswa-siswi, para guru saling bergandengan tangan.
“Mudah mudahan tidak ada gendala, semua berjalan dengan lancar,” pungkasnya.
Sementara, ditempat yang sama, Pengawas Satuan Cabang Dinas (Cabdis) Pendidikan Sumatera Utara (Sumut) Wilayah 5, Drs. Awaluddin, M, Pd, mengatakan, akan terus mendukung dan memberikan masukan, arahan kepada sekolah, agar kedepannya dunia pendidikan, khusus nya di wilayah 5 lebih bermutu.
(Sp/Aam)




