Sumaterapost.co – Tebing Tinggi | Dalam upaya pendidikan dan sosialisasi kepada pelajar, Polsek Sipispis Polres Tebing Tinggi kembali menggelar kegiatan “Police Goes To School.” Aiptu Hardi Ardiansah, Aipda Dedy S. Saragih, dan Bhabinkamtibmas Bripka Agus Susianto menyampaikan penyuluhan di SMK Negeri 1 Kecamatan Sipispis pada Senin (30/10).
Kapolres Tebing Tinggi AKBP. Andreas Tampubolon,melalui Kasi Humas AKP Agus Arianto menjelaskan, pada kegiatan tersebut Personel Polsek Sipispis memberikan motivasi agar para pelajar senantiasa menghargai guru dan meningkatkan rajin belajar.
” Personel juga menekankan perlunya kelengkapan sepeda motor seperti helm dan kaca spion serta menghindari perilaku berbahaya di jalan raya,” ujar AKP Agus Arianto.
Bhabinkamtibmas memberikan himbauan agar pelajar tidak terlibat dalam narkoba, pergaulan bebas, minuman keras, atau tindakan bullying. Jika diperlukan, pelajar dapat menghubungi Call Center Polres Tebing Tinggi untuk bantuan Kepolisian.
Reporter: B-75.




