Pesawaran (Sumatera Post) – Di duga akan melakukan money politik, warga sempat amankan satu unit kendaraan minibus dan terlihat membawa alat peraga kampanye surat suara yang berada dalam kendaraan, sekira pukul 23.00 Wib, Selasa 26 November 2204
Di jelaskan, bahwa telah diamankan satu unit kendaraan roda empat jenis mini bus, warna hitam nomor polisi 1352 AAL, yang di Kendarai oleh Ketua Bapilu Partai GERINDRA, yang juga merupakan tim sukses pemenangan Paslon 02, Darul Hutni, diamankan masyarakat, di Dusun Boloran Salak Desa Kubu Batu, yang di duga akan menyebarkan uang atau melakukan money politik di Desa Kubu Batu.
Menurut keterangan warga, bahwa terlihat aktifitas mobil hitam yang tidak seperti biasanya, keliling kampung, dan berakhir di salah satu rumah warga, setelah di konfirmasi bahwa mobil tersebut di kendarai oleh Ketua Bapilu Partai Grindera Pesawaran, dan di ketahui sedang mengumpulkan warga.
“Sempat kami ikuti karena aktifitas yang tidak biasa terlihat keliling Desa Kubu Batu, begitu mobil parkir di salah satu rumah warga langsung tanya terkait aktifitas tidak biasanya, dan terlihat di dalam mobil membawa alat peraga kampanye, surat suara, yang belum sempat di bagi,” ujarnya.
Karena informasi yang terlambat, karena wilayah blank spot atau tidak ada sinyal, akhirnya mobil tersebut memaksa pergi dan menghilang dengan hanya menyisakan dokumentasi.(Tim)




