Kelompok Taruna Tani Sepakat Lounching Bisnis Sekaligus Penandatanganan AD /ART

Sumaterapost.co, Lombok Timur – Kelompok Taruna Tani Sepakat Desa Kotaraja kecamatan Sikur, Lombok Timur bersama dengan UPT penyuluh Pertanian kecamatan Sikur dan Program POWER Mercy Corps Indonesia mengadakan acara Launching Bisnis dan sekali gus  penandatanganan AD/ART Kelompok Taruna Tani Sepakat.

Acara tersebut di hadiri langsung oleh
Sekretaris Dinas Pertanian Lombok Timur, ada juga bapak Camat Sikur,Kepala UPT PP kecamatan Sikur, PJS Desa Kotaraja, District Coordinator Program POWER Mercy Corps Indonesia. Begitu juga hadir pengurus Kelompok Tani Tiga Kecamatan yaitu Sikur, Terara dan Montong gading, Sekdes Kotaraja, Kawil Marsel, Kawil Barmas, Kawil Dasan Petung Desa Kotaraja, Babinsa, tokoh agama, tokoh adat dan masyarakat Dusun Kedondong serta undangan lainnya.

Di acara ini turut hadir juga mitra Kelompok Tani Sepakat yaitu BUMDes Kotaraja, PT.FMC Indonesia dan PT.MATAHARI dan beberapa direktur koperasi yang ada di Desa Kotaraja.

Ketua Kelompok Taruna Tani Sepakat, Lalu Haeruman dalam sambutannya mengatakan bahwa kelompok ini berdiri sudah 11 bulan dengan modal awal Rp. 6 juta dengan anggota 12 orang dan setelah 11 bulan modal yang Rp. 6 juta itu menjadi bertambah sekitar Rp. 45 juta dan kelompok ini belum rapat akhir tahun (RAT ) karena belum cukup setahun.
“Kita sampai sekarang belum rapat akhir tahun karena belum cukup setahun,” katanya, Selasa (3/08/2021).

Camat sikur, Lalu Putra sangat mendukung dan mengapresiasi kegiatan Kelompok Taruna Tani Sepakat ini.
“Kita apresiasi kegiatan kelompok tani ini,” ucapnya.

Ditempat yang sama, Sekretaris Dinas Pertanian Lombok Timur, H. Masri, SP, MSi, sangat bangga serta senang dengan kelompok seperti ini dan langsung menawarkan untuk memasukkan proposal apa yang di perlukan kelompok taruna tani sepakat ini untuk anggaran 2022. Dan beliau juga menghimbau kepada semua tamu undangan yang hadir untuk datang menyambangi kantor UPT Pertanian Sikur dan Kantor Pertanian yang ada di Selong.
“Tamu undangan yang hadir silahkan datang ke kantor, karena itu merupakan kantor kita semua sebagai masyarakat khususnya Lombok Timur,” tegas

Selesai sambutan Sekretaris Dinas Pertanian Lotim langsung dilanjutkan dengan penandatanganan AD/ART Kelompok Taruna Tani Sepakat yang dilakukan oleh Ketua Kelompok, Sekertaris Kelompok, Kepala UPT PP kecamatan Sikur, ada Kepala Desa Kotaraja dan PPL Desa Kotaraja.

Dan menjelang akhir acara MC langsung mengumumkan 7 orang peraih penghargaan berupa souvenir atau hadiah untuk anggota Taruna Tani yang telah loyal dalam melakukan pembelanjaan produk perlindungan tanaman di kios Taruna Tani Sepakat Desa Kotaraja. Selanjutnya acara di lanjutkan dengan pengguntingan pita Launcing Bisnis Kios Saprotan Kelompok Taruna Tani Sepakat oleh Sekretaris Dinas Dinas Pertanian Lotim, ada Bapak Camat Sikur dan Kepala Desa Kotaraja.

Terakhir, acara tersebut di tutup dengan doa yang di sampaikan oleh TGH FAHRURROZI Kotaraja.

(sopi).